Kredit Pra Pensiun adalah kredit yang ditujukan kepada para PNS, TNI / POLRI yang akan memasuki masa pensiun dan akan memiliki Surat Keputusan Pensiun (SKEP) dengan pembayaran gajinya melalui bank umum tertentu yang telah ditentukan oleh PT BPR Hasa Mitra
Keuntungan
Dicover asuransi jiwa dan/atau kredit
Bebas pengenaan penalty untuk pelunasan dipercepat
Kredit Pra Pensiun dengan pembayaran angsuran per bulan yang dapat memenuhi kebutuhan debitur baik primer maupun sekunder
Nasabah dapat menentukan jangka waktu pelunasan sesuai dengan kemampuan
Persyaratan
Mengajukan permohonan dan menyerahkan dokumen-dokumen sebagai berikut:
Copy KTP suami dan istri yang masih berlaku (jika sudah menikah)
Copy Kartu Keluarga dan Surat Nikah
Pas photo suami dan istri ukuran 3x4 (masing-masing 1 lembar)
Slip gaji/ Surat Keterangan Penghasilan (pada saat masa aktif) dan gaji/pensiun yang dibuktikan dengan SK Pensiun (pada saat memasuki masa pensiun)
Untuk debitur yang menerima gaji di rekening tabungan, lampirkan copy mutasi tabungan gaji 3 bulan terakhir serta surat-surat kepegawaian
Debitur wajib menandatangani surat pernyataan yang menyatakan bahwa:
Satu (1) bulan sebelum memasuki masa pensiun akan melapor ke bank
Bersedia untuk menyetorkan berkas-berkas asli yang dimiliki oleh debitur pada saat memasuki pensiun
KrediMO
Dana tambahan selalu berguna
Ajukan kredit online hari ini dan nikmati kemudahan tanpa repot
BPR Hasamitra berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan merupakan peserta penjaminan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Nilai simpanan maksimum yang dijamin oleh LPS sebesar Rp 2 Miliar, dengan tingkat bunga penjaminan maksimum sebesar 6.75% untuk rupiah sesuai ketentuan yang berlaku.